Dilaporkan Aman, Stok dan Harga Sembako Secara Nasional selama Idul Fitri hingga H+4 Lebaran

Avatar photo

- Pewarta

Rabu, 26 April 2023 - 08:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan. (Dok. Mpr.go.id)

Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan. (Dok. Mpr.go.id)

INFOEKONOMI.COM – Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Zulhas) melaporkan kepada Presiden Joko Widodo mengenai stok dan harga sembako yang terkendali secara nasional selama Idul Fitri 1444 H hingga H+4 Lebaran, Rabu 26 April 2023.

“Saya sampaikan tadi, ‘Pak, mengenai sembako aman sampai H+4 ya, aman’,” kata Zulkifli usai diterima Presiden Jokowi di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu 26 April 2023.

Dia mengatakan stok dan harga bahan pokok terkendali selama momentum konsumsi tinggi saat Lebaran, bahkan beberapa harga bahan pangan mengalami penurunan.

Baca konten menarik lainnya, di sini: Wantimpres Wiranto Sebut 3 Kriteria Pemimpin Sudah Ada pada Prabowo Subianto

Tanpa merinci rentang harga bahan pokok tersebut, Zulkifli menyebut secara keseluruhan tak ada masalah dalam pasokan dan harga bahan pokok saat ini.

“Ketersediaan bahan pokok tersedia, harga terkendali, bahkan beberapa ada yang turun; bahkan sampai hari ini pun nggak ada masalah apa-apa,” tambahnya.

Selain melaporkan situasi perdagangan nasional selama libur Lebaran, Zulkifli dalam kapasitasnya sebagai Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) juga membicarakan sedikit mengenai situasi politik nasional.

“Yang pokok itu (perdagangan). Singgung-singgung sedikit, nanya-nanya bolehlah,” katanya.

Dia mengatakan Jokowi dalam waktu dekat akan mengundang para ketua umum parpol koalisi Pemerintah untuk bersilaturahim.

“Selain (sebagai) mendag, kan saya juga Ketua Umum PAN. Nanti saja kami akan kumpul, mudah-mudahan, nanti cari waktu yang tepat, Bapak (Jokowi) akan mengundang ketua-ketua umum partai untuk silaturahim,” ujar Zulkifli Hasan.***

Berita Terkait

Akhirnya, Anindya Bakrie Sebagai Ketua Umum Kadin Indonesia dan Arsjad Rasjid Ketua Dewan Pertimbangan
HSBC Global Research Perkirakan Perekonomian Indonesia Tumbuh Sebesar 5,1 Persen pada Tahun 2025
Bisa Pekerjakan Masyarakat, Pedagang Sekitar, Pelaku Kuliner Lokal Bersyukur Terlibat Makan Bergizi Gratis
CSA Index Januari 2025 Prediksi Kenaikan IHSG Meski Gejolak Rupiah dan Global Masih Membayangi
Kemenkeu Ungkap Alasan Terbitkan Surat Utang Rp85,9 Triliun Sebelum Tahun Anggaran Berjalan
Banyak Pihak yang Tak Yakin dengan Target Pertumbuhan 8 Persen, Prabowo Subianto: Ya Kita Buktikan!
Perluas Akses Pembiayaan bagi Pelaku UMKM, Target Penyaluran Kredit Usaha Rakyat Tahun 2025 Rp300 Triliun
Termasuk BPR Syariah, Inilah Daftar Lengkap Sebanyak 20 BPR yang Dicabut Ijinnya oleh Otoritas Jasa Keuangan
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Kamis, 16 Januari 2025 - 18:12 WIB

Akhirnya, Anindya Bakrie Sebagai Ketua Umum Kadin Indonesia dan Arsjad Rasjid Ketua Dewan Pertimbangan

Sabtu, 11 Januari 2025 - 14:47 WIB

HSBC Global Research Perkirakan Perekonomian Indonesia Tumbuh Sebesar 5,1 Persen pada Tahun 2025

Kamis, 9 Januari 2025 - 07:23 WIB

Bisa Pekerjakan Masyarakat, Pedagang Sekitar, Pelaku Kuliner Lokal Bersyukur Terlibat Makan Bergizi Gratis

Selasa, 7 Januari 2025 - 11:29 WIB

CSA Index Januari 2025 Prediksi Kenaikan IHSG Meski Gejolak Rupiah dan Global Masih Membayangi

Selasa, 7 Januari 2025 - 10:56 WIB

Kemenkeu Ungkap Alasan Terbitkan Surat Utang Rp85,9 Triliun Sebelum Tahun Anggaran Berjalan

Selasa, 31 Desember 2024 - 09:50 WIB

Banyak Pihak yang Tak Yakin dengan Target Pertumbuhan 8 Persen, Prabowo Subianto: Ya Kita Buktikan!

Rabu, 25 Desember 2024 - 08:53 WIB

Perluas Akses Pembiayaan bagi Pelaku UMKM, Target Penyaluran Kredit Usaha Rakyat Tahun 2025 Rp300 Triliun

Selasa, 24 Desember 2024 - 16:12 WIB

Termasuk BPR Syariah, Inilah Daftar Lengkap Sebanyak 20 BPR yang Dicabut Ijinnya oleh Otoritas Jasa Keuangan

Berita Terbaru