INFOEKONOMI.COM – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno meresmikan bazar UMKM Ramadan Fest 2023 di Gedung Sapta Pesona, Jakarta.
Di mana menghadirkan ragam produk ekonomi kreatif mulai dari kuliner, kriya, hingga fesyen.
“Saya sangat mendukung kegiatan bazar Ramadan ini karena menghadirkan berbagai produk UMKM.”
Baca Juga:
Tak Mampu Serap Gabah Sesuai Harga Pemerintah dengan Rp6500, Titiek Soeharto Semprot Bulog
Pengadilan Tipikor Tolak Eksepsi Mantan Dirjen Mineral dan Batu Bara KESDM Bambang Gatot Ariyono
“Masyarakat dapat mencari berbagai kebutuhan selama bulan Ramadan juga lebaran. Karena biasanya menjelang lebaran kita perlu baju baru, juga perlu bawa oleh-oleh untuk mudik lebaran,” kata Sandiaga kepada wartawan, Rabu 5 April 2023
Baca juga artikel penting lainnya di media online Infoemiten.com – salah satu portal berita terbaik di Indonesia.
Sandiaga Uno menuturkan, ragam produk yang dihadirkan di bazar ini dapat menjadi pilihan bagi masyarakat. Khususnya dalam mencari kebutuhan lebaran berkualitas.
Di sisi lain, bazar ini juga menjadi ruang yang efektif bagi pelaku ekraf khususnya UMKM untuk memperluas pasar, meningkatnya kebutuhan masyarakat.
Khususnya dalam memenuhi kebutuhan selama bulan Ramadan menjadi peluang bagi para pelaku UMKM untuk meningkatkan penjualan.
Baca Juga:
HSBC Global Research Perkirakan Perekonomian Indonesia Tumbuh Sebesar 5,1 Persen pada Tahun 2025
Lahan untuk Bangun 1 Juta Hunian Berasal dari Perusahaan dan Kementerian, Qatar akan Biayai
Kegiatan bazar ini diharapkan bisa memotivasi para pelaku usaha.
Baik di tingkat kecil maupun menengah dan kembali untuk membangun serta mengembangkan usaha.
“Tulang punggung ekonomi kreatif itu ada di UMKM, maka wajib untuk kita menjadi rojali yaitu rombongan yang jadi beli.”
“Bukan hanya rohali atau rombongan yang hanya lihat-lihat,” ucapnya.***
Baca Juga:
Lebih dari Rp16 Triliun, Mendag Budi Santoso Sebut Nilai Penghematan Devisa dari Swasembada Pangan
Pemenang Pilpres 2024, Kongres Amerika Serikat Sahkan Presiden Terrpilih Donald Trump